BATANG, AYOBATANG.COM – Untuk mengantisippasi penularan Covid-19, seluruh obyek wisata yang ada di Kabupaten Batang hari ini, Minggu 16 Mei 2021 ditutup.
Plt Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Batang, Wahyu Budi Santoso mengatakan penutupan tersebut merujuk pada imbauan Kapolda Jateng.
"Iya memang hari ini seluruh wisata di Batang ditutup, sesuai dengan imbauan Kapolda dan hasil rapat koordinasi Satgas Covid-19 serta Disparpora, hanya hari ini saja," terangnya saat dihubungi, Minggu 16 Mei 2021.
Menurutnya, penutupan dilakukan untuk mengantisipasi adanya lonjakan kasus positif Covid-19 di Kabupaten Batang mengingat daerah tetangga sudah terjadi peningkatan.
Menanggapi hal tersebut, sejumlah pengelola obyek wisata kecewa, naming mau tidak mau, harus mentaati aturan yang ditetapkan pemerintah.
"Kita ikuti aturan saja, walau agak kecewa tapi demi kebaikan bersama, mungkin karena ada euforia pengunjung dan kurang kewaspadaan masyarakat akan virus ini," tutur Manager Manager Operasional Batang Dolphin Center, Octavianus BW Danu.
Dia pun berharap penutupan wisata hanya hari ini saja, mengingat selama masa pandemi Covid-19 kunjungan wisata juga terdampak turun drastis.
"Semoga cuma hari ini saja besok boleh kembali buka, mungkin karena ini weekend dan libur lebaran takut terjadi lonjakan kasus Covid-19, kami terima untuk kebaikan," pungkasnya.