AYOBATANG.COM -- Sebanyak 10.000 bibit pohon kopi ditanam di wilayah pegunungan utara Dieng, Desa Pacet, Kecamatan Reban, Kabupaten Batang, Kamis 28 Juli 2022.
Penanaman itu dalam rangka memelihara wilayah tangkapan air dan HUT Perusahaan Air Minum (PAM) Sendang Kamulyan Batang ke-29 tahun.
Kegiatan itu mendapat apresiasi Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki yang secara simbolis menanam bibit pohon kopi.
“Saya apresiasi kegiatan ini, karena sangat penting memelihara lingkungan demi ketersediaanya air bersih bagi anak cucu kita," kata Lani Dwi Rejeki.
Baca Juga: Selewengkan Pupuk Bersubsidi, Kejari dan Polres Batang Penjarakan Pemilik Toko
Ia menyebutkan, penanaman pohon tidak hanya di Desa Pacet. Ada tiga desa seperti Desa Gerlang, Desa Mojotengah dan Desa Selopajang Timur yang masing-masing ditanam 2.500 bibit pohon kopi.
"Sebelum penanaman, PAM Sendang Kamulya juga melakukan Memorandum of Understanding (MoU) dengan pemasok kopi di Batang. Ini akan ada nilai manfaat dari segi ekonomi dan pelestarian lingkungan sekitar," ungkapnya.
Lani Dwi Rejeki berharap bibit pohon kopi yang sudah ditanam bisa dirawat dengan baik hingga berbuah dan menghasilkan kopi yang kualitas.
"Desa Pacet sendiri mempunyai kopi khas yang sudah terkenal di Indonesia. Semoga bibit kopi ini buahnya bisa lebih baik lagi," tukasnya.
Baca Juga: Kementerian Tenagakerja dan Pemkab Batang Bentuk SDC, Siapkan Kebutuah Tenagakerja di KIT Batang
Direktur PAM Sendang Kamulyan Batang Yulianto mengatakan, kegiatan penanam bibit kopi salah satu wujud kepedulian. Karena tidak hanya mengeksploitasi, tapi juga tetap menjaga alam sekitarnya.
“Setiap tahunnya PAM Sendang Kamulyan selalu memberikan bibit pohon yang jenisnya berbeda-beda. Tahun 2019 memberikan bantuan 15.000 bibit pohon aren, tahun 2020 memberikan bibit pohon alpukat, manggis, beringin, dan kelapa yang jumlahnya ribuan. Tahun 2022 ini kita memberikan bibit pohon kopi sebanyak 10.000 bibit pohon kopi untuk empat desa,” terangnya.
Yulianto mengungkapkan bahwa bibit pohon kopi merupakan permintaan dari masyarakat, dengan harapan menambah kesejahteraan.
"Mudah-mudahan tidak hanya perusahaan kita saja yang peduli terhadap lingkungan. Semoga perusahaan lain juga ikut memberikan bibit pohon untuk kelestarian alam," ungkapnya.
Artikel Terkait
22 Kalifah MTQ Batang Ikuti Lomba Tingkat Jateng, Pj Bupati: Kalah Menang Biasa Dalam Lomba
HUT Bhakti Adyaksa Ke-62, Kajari Ali Nurudin: Kejaksaan Memberikan Warna di Batang dalam Kepastian Hukum
Petani Milenial di Batang Rintis Agrowisata Buah Jeruk Petik Sendiri
Kekosongan Jabatan Eselon II III dan IV, Ini Penjelasan Kepala BKD Batang
Layani Pembuatan KIA, Pemkab Batang Buka Layanan Jemput Bola ke Desa
Kafilah MTQ Asal Batang, Melaju Ke Tingkat Nasional
Formasi PPPK Guru 2022 di Batang 815, Diprioritaskan yang Lolos Passing Grade Tes 2021
Upaya Cegah Stunting, Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki Luncurkan Program Dahsyat
Ada KITB, Kepala Kantor Kemenag Batang Wajibkan Penghulu Mahir Bahasa Inggris, Ini Alasanya
Kementerian Tenagakerja dan Pemkab Batang Bentuk SDC, Siapkan Kebutuah Tenagakerja di KIT Batang