BLADO, AYOBATANG.COM - Berada di ketinggian 1.000 meter dpl, Desa Kembanglangit, Kecamatan Blado, Kabupaten Batang Jawa Tengah memiliki pesona alam yang memikat.
Desa yang berada di jalur Bandar-Dieng Banjarnegara itu kini mulai bersolek untuk menerima wisatawan dari berbagai daerah bahkan mancanegara.
Hal itu terlihat dari sepanjang jalan Bandar - Dieng telah berdiri 14 tempat kuliner dan kafe yang siap melayani dengan berbagai menu makanan dari tradisional hingga modern.
Baca Juga: 3 Alun-alun di Batang Tutup saat Pergantian Tahun, Pengunjung Wisata Dibatasi
"Ini memang hukum alam, karena saat sekarang orang butuh tempat atau objek wisata yang nyaman. Maka daerah atas dari mulai Bandar hingga Desa Kembanglangit ini banyak tumbuh wisata kuliner," kata Bupati Wihaji saat membuka Kafe Kacalangit di Desa Kembanglangit Kecamtan Blado, Jumat 24 Desember 2021.
Dikatakan oleh Wihaji, Pemerintah Kabupaten Batang sangat terbuka menerima investor untuk pengembangan objek wisata. Namun demikian, investor wajib melibatkan orang lokal untuk ikut diberdayakan.
"Terpenting dalam pengembangan wisata ada sesuatu yang baru dan ada saran untuk edukasi. Seperti eduwisata buah-buahan, pengunjung sambil makan nanti anak - anak bisa petik buah sendiri. Ini menjadi hal yang baru dan dapat dinikmati," ungkap Wihaji.
Wihaji pun sangat optimis dengan tagline Batang Heaven Of Asia atau Batang menjadi surganya Asia dapat tercapai.
"Heaven of Asia sudah secara otomatis. Sekarang sudah berjalan, ini tidak hanya di obyek wisatanya saja tapi juga hadirnya kawasan industri terpadu Batang (KITB) kini Batang menjadi Surganya Asia," ungkap politisi Golkar.
Wihaji juga menyebutkan kalau objek wisata buatan tidak akan berlangsung lama, beda dengan wisata alam dan sejarah yang bisa dipastikan berlangsung lama.
Baca Juga: BPN Serahkan 507 Sertifikat Aset Tanah Milik Pemkab Batang, Hasil PTSL 2021
"Kita itu memiliki objek wisata komplit yangvkuta namai 4 Si, Sigandu dengan meakili pantai, Silurah wisata sejarah peradaban Syailendra, Sikembang wisata pegunungan dengan kesejukan udara dan terakhir Sikuping yaitu wisata olahraga ekstrim paralayang," ungkapnya.
Sukseskan Visit Batang 2022, Bupati Wihaji menyatakab masih terkendala akses jalan menuju objek wisata yang dinilai masih kurang nyaman.
"Kita sudah mulai perbaiki jalan menuju objek wisata industri yang menjadi prioritas, baik pelebaran maupun peningkatan jalan. Karena ini menjadi kebutuhan dan menjadi tugas saya melayani masyarakat," tukas Wihaji
Perlu di ketahui, Pemkab Batang telah menganggarkan peningkatan jalan raya Bandar-Dieng di tahun 2022 sebesar Rp 7 miliar.***
Artikel Terkait
Punya Potensi Minyak Wangi Atsiri, Bupati Wihaji Dorong KWT Bangun Destinasi Wisata Edukasi
Jalan Bandar-Gerlang Menuju Wisata Dieng Dibangun 2022, Pemkab Batang Alokasikan Rp 7 Miliar
Kabupaten Batang Bakal Jadi Kota Industri dan Wisata, Ini Pesan Wihaji kepada KNPI
3 Alun-alun di Batang Tutup saat Pergantian Tahun, Pengunjung Wisata Dibatasi