PKL Pasar Sore Kaliwungu Segera Tempat Shelter di Eks Kawedanan Kaliwungu

- Kamis, 1 Desember 2022 | 14:51 WIB
Shalter yang akan digunakan untuk Pedagang Kaki Lima (PKL)  pasar sore Kaliwungu sudah selesai dikerjakan. (edi prayitno/kontributor Kendal)
Shalter yang akan digunakan untuk Pedagang Kaki Lima (PKL) pasar sore Kaliwungu sudah selesai dikerjakan. (edi prayitno/kontributor Kendal)

KENDAL,AYOSEMARANG.COM - - Proses revitalisasi kawasan alun-alun Kaliwungu terus dilakukan, dan lokasi untuk berjualan Pedagang Kaki Lima (PKL) juga disiapkan tidak jauh dari alun-alun.

PKL yang sebelumnya berjualan di alun-alun Kaliwungu disipakan shalter yang berada di lahan eks kawedanan Kaliwungu.

Bahkan pembangunan Shelter untuk PKL di Eks Kawedanan Kaliwungu sudah hampir selesai 100 persen.

Diperkirakan minggu ke 3 Desember ini sudah bisa ditempati pedagang.

"Saat ini pembangunan hanya menyisakan untuk merobohkan tembok pagar yang berada didepan Eks Kawedanan Kaliwungu.

Konsepnya memang antara Alun-alun dengan Shleter yang berada di Eks Kawedanan Kaliwungu nanti menyambung tidak ada sekat,” kata Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagkop UKM) Kendal, Ferinando Rad Bonay, Kamis 1 Desember 2022.

Semua PKL akan menempati shalter sehingga alun-alun nanti akan dikembalikan fungsinya sebagai taman dan ruang terbuka hijau (RTH).

Kendalanya, untuk sementara penataan pembangunan Shelter tersebut tidak satu paket dengan penataan lingkungan.

Sehingga untuk jalan dan saluran drainase belum terbangun.

Jalan, drainase, taman di Shelter pedagang baru akan dilaksanakan pada tahun anggaran. 2023.

“Anggaran yang sudah disetujui untuk penataan lingkungan Shelter pedagang sebesar Rp 750 juta,” imbuhnya.

Sementara Bupati Kendal, Dico M Ganinduto mengatakan pembangunan Shelter bertujuan untuk memfungsikan kembali Alun-alun.

“Selama ini masyarakat tidak bisa menikmati Alun-alun, karena setiap harinya digunakan untuk berdagang PKL,” katanya.

Ditambahkan, dengan revitalisasi ini nantinya kawasan alun-alun Kaliwungu bisa dijadikan destinasi wisata dan tidak terganggu lagi dengan keberadaan PKL yang sudah ditempatkan di lahan eks kawedanan Kaliwungu.

Halaman:

Editor: Akbar Hari Mukti

Tags

Terkini

Pentingnya Ganti Oli Motor Secara Teratur

Jumat, 17 Maret 2023 | 20:17 WIB
X