BATANG, AYOSEMARANG.COM- Sebanyak 744 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) dilantik dan diambil sumpah oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum, Nur Tofan, Selasa 24 Januari 2023. Jumlah anggota PPS itu berasal dari 248 desa dan 8 kelurahan se Kabupaten Batang Jawa Tengah.
“Dua hai setelah pelantikan ini, nanti akan melakukan tahapan Pemilu yakni rekrutmen Pantarlih (Petugas pemutakhiran data pemilih) sebanyak 2.561. Petugas Pantarlih akan bekerja pada (6/2/2023) ini,” kata Nur Tofan usai melantik di Halam GOR Indoor Abirawa, Selasa 24 Januari 2023.
KPU saat ini juga sudah melakukan pemetaan Tempat Pemungutan Suara (TPS) se Kabupaten Batang.
“Se Kabupaten Batang ada 2.561 TPS yang kita siapkan untuk melayani pemilih pada saat pemungutan suara 14 Februari 2024. Kita juga membentuk dua TPS di lokasi khusus seperti Lapas,” jelasnya.
Ia juga meminta kepada instansi atau lembaga untuk mengusulkan TPS di lokasi khusus. TPS itu diusulkan ke KPU Batang dengan alasan pemilihnya tidak bisa keluar di area tersebut di saat pemungutan suara.
Ketua KPU Batang juga meminta anggota PPS untuk segera melakukan komunikasi dan koordinasi dengan kepala desa dan lurah untuk segera membentuk sekretariat di masing – masing diwilayah kerjanya.
“Sekretaris juga harus merekrut tiga orang, untuk satu sekretaris dan dua staf sekretariat PPS,” katanya.
Dalam perekrutannya harus berkolaborasi dengan kaum melinial dan orang yang sudah berpengalaman sebagai anggota PPS.
“Perekrutannya sepertiga dari orang sepuh – sepuh yang sudah berpengalaman di PPS dan dua pertiga kita ambil dari orang yang berpengalaman menjadi Pantarlih, TPS, Pengawas Desa dan pengawas TPS di pemilu sebelumnya,” ungkapnya.
Sementara itu, Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki menyatakan, para anggota PPS juga akan dibantu oleh perangkat desa maupun kelurahan.
“Desa dan Keluahan siap memfasilurasi ruangan untuk sekretariatan PPS dan termasuk sumber daya manusianya yang diamvilkan dari perangkat setempat,” jelasnya.
Lani juga meminta kepada anggota PPS agar melaksanakan tugasnya sesuai dengan regulasi dan peraturan yang berlaku.
Artikel Terkait
Rekrutmen Tenaga Kerja KIT Batang Dibuka Tahun Ini, PKS Minta Jemput Bola Warga Lokal
Ratusan Kades di Batang Gerudug DPR RI Tuntut Perpanjangan Jabatan Masuk Prolegnas 2023
Tiga Kali Lelang, Destinasi Kuliner BTP Terancam Mangkrak
Lestarikan Varietas Pisang Tanduk, Kodim Sulat Lahan Tidur Tanami 2.000 Bibit
Korban Sodomi Bertambah Jadi 22 Anak, Tersangka Pelatih Rebana di Batang Terancam Hukuman Kebiri
Aktivitas Gunung Dieng Naik Level Waspada, Destinasi Tol Khayangan Pranten Masih Bisa Dikunjungi Wisatawan
Dua Warga Batang Diremukan Tewas di Sungai Sengkarang Pekalongan, Terkait Sabung Ayam?
Review X8 Sandbox dan Beberapa Fitur Lengkapnya
Marak Oli Palsu Yamalube, Ini Cara Cek Keasliannya
Waduh! Kasus Perceraian di Batang Tahun 2022 Total 2.540 Perkara, Mayoritas Selingkuh dan Faktor Ekonomi