AYOBATANG.COM - Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Batang, M Sodik SE, SH menekankan kepada anggotanya di tahun politik ini untuk memilih conlon legislatif, calon presiden atau pilkada sesuai hati nurani.
"Carilah figur-figur yang dinilai mampu menjadi seorang pemimpin. Siapapun dia dari apapun partainya," ungkap Sodik, usai menutup kegiatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Komando Inti Mahatidhana Gelombang II yang berlangsung selama dua hari di Desa Rejosari Timur, Kecamatan Tersono, Minggu, 28 Mei 2023.
Mantan Anggota DPRD Fraksi Golkar itu juga menyebutkan ada beberapa anggota MPC PP Kabupaten Batang yang maju dalam kontestasi sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) di Pemilu 2024 mendatang.
Baca Juga: Bawaslu Gelar Sosialisasi Pemilu 2024 kepada Warga Binaan di Lapas Kelas II Batang
"Anggota MPC Pemuda Pancasila yang menjadi bacaleg di hampir semua partai peserta Pemilu 2024, merupakan kader-kader terbaik kami. Semoga mereka terpilih dan menjadi wakil rakyat yang amanah," ungkapnya.
Sodik juga menyebutkan, dalam kegiatan Diklat Komandi Inti Mahatidhana yang berlangsung tanggal 27-28 Mei 2023 kemarin itu, diikuti oleh 150 anggota Pemuda Pancasila berasal dari 15 Kecamatan Pengurus Anak Cabang (PAC).
Sementara itu, asisten Pemerintah Sekda Batang, Wilopo yang membuka kegiatan tersebut pada Sabtu, 27 Mei 2023 mengatakan, diklat sebagai dasar untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan serta membentuk kader militan yang memiliki etika dan jati diri organisasi masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila.
"Kita sadari bersama bahwa pemuda memiliki peran yang sangat besar untuk kemajuan suatu bangsa kedepan. Nasib suatu bangsa dan negara kedepan tergantung dan di pikulkan serta menjadi tanggung jawab para generasi muda. Oleh sebab itu, kita sebagai pemuda di tuntut untuk membekali diri dengan kemampuan, kecakapan, dan ilmu pengetahuan setinggi mungkin sehingga kedepan kita benar-benar memiliki kesiapan yang cukup untuk menerima tanggung jawab tersebut," ungkap Wilopo.
Baca Juga: Kasus HIV di Batang Rangking Empat di Jateng, Kini Menjangkiti Komunitas Lelaki Seks Lelaki
Ia juga meminta Pemuda Pancasila dalam percaturan global saat ini harus tampil di depan, dengan semangat tiga pilar kekuatan utama yaitu semangat solidaritas, integritas dan profesionalitas.
Pemuda Pancasika sebagai agent of change (agen perubahan) merupakan bagian dari generasi pemegang estafet perjuangan dalam mengisi pembangunan.
"Kami harapkan Pemuda Pancasila terus membangun nilai-nilai kebersamaan, tampil berprestasi, berdaya saing dan berwawasan global serta dapat terus mendukung pembangunan Kabupaten Batang," jelasnya.
Artikel Terkait
Perpudes Simbangjati Batang Masuk 40 Perpusdes Terbaik se-Indonesia karena Berhasil Tumbuhan Minat Baca
Dishanpan Provinsi Jateng Gelar Gerakan Pangan Murah di Batang, Sejumlah Komoditas Ludes Terjual
Waktu Luang Ibu-Ibu Desa Ujungnegoro Bisa Disulan Jadi Uang dengan Kegiatan Ini
Pengukuran Lahan Tanggul Laut Pantai Slamaran Pekalongan Bermasalah, Proyek Terhenti dan Risiko Keterlambatan
Pesan Pj Bupati Batang kepada PPPK: Jangan Kedepankan Hak Laksanakan Kewajiban
Ganjar Pranowo Sentil Youtuber Batang yang Viralkan Jalan Rusak Bandar-Tulis
Warga Batang Ngeluh ke Ganjar Pranowo, Ngaku Punya Kartu Keluarga Sejahtera Tapi Tak Pernah Dapat Bantuan
Ganjar Pranowo Wajibkan Pasangan Suami Istri Baru di Kabupaten Batang untuk Tanam Pohon
Ini Kisah Sukses Helen Huang dari Bank ke Panggung, Sosok Penyanyi Berbakat dari Jakarta
Pemkab Batang Mulai Sosialisasikan Pencegahan Kekerasan Seksual ke Pondok Pesantren
Etika Cari Aman Menghadapi Persimpangan
Tegas! Pj Bupati Batang Marahi Camat yang Tak Datang Rapat ODF
GMC Ajak Anak Muda Lebih Produktif dengan Lomba Bulu Tangkis
Kasus HIV di Batang Rangking Empat di Jateng, Kini Menjangkiti Komunitas Lelaki Seks Lelaki
4 Tips Pengecekan Komponen Motor agar Berkendara Irit Bensin
Rombongan Biksu di Melintas Batang, Disambut Meraih di Sepanjang Jalan
Penyanyi Dangdut Asal Batang Ini Awali Karier dari Dapur Umum Hingga Tembus ke Dapur Rekaman, Begini Kisahnya
Bea Cukai Jamin Permudah Izin Kawasan Berikat di Kawasan Industri Terpadu Batang
Bawaslu Gelar Sosialisasi Pemilu 2024 kepada Warga Binaan di Lapas Kelas II Batang
Dinsos Batang Ungkap Penyebab Siti Rahayu Tak Dapat Bansos Padahal Punya Kartu Keluarga Sejahtera